Pasti temen-temen tidak asing dengan istilah homecare.
Yups, homecare adalah semacam perawatan untuk melakukan tindakan medis selama di rumah. Hal ini ditujukan untuk pasien-pasien yang memerlukan perawatan lanjutan di rumah setelah pulang dari Rumah Sakit (RS).
Homecare ini ternyata ada 2 macam loh, Mau tahu?
Ini diaa ; home stay dan home visit
Apa perbedaannya?
Homestay merupakan kelanjutan tindakan medis yang dilakukan kepada pasien. Hal ini dapat membantu meringankan biaya rawat inap yang makin kesini makin mahal, selain itu pasien merasa lebih nyaman karena berada di rumah sendiri.
sumber gambar : http://www.hopwoodmc.nhs.uk
Sedangkan Homevisit merupakan segala tindakan yang dilakukan kepada pasien oleh tenaga kesehatan sebagai kelanjutan tindakan yang dilakukan di Rumah Sakit.
Sesuai namanya, Home (Rumah) & Visit (Kunjungan), maka seorang tenaga kesehatan hanya datang bila ada reservasi/panggilan dan bersifat kunjungan/ tidak standby di rumah. Pelayanan Homevisit ini melibatkan berbagai tenaga yang berkompetensi di bidang masing-masing, diantaranya dokter, perawat, fisioterapis dsb.
Biaya Homecare?
Pengen tahu atau pengen tahu banget? Hehe.
Ini ada gambaran sedikit tentang biaya Homestay dan Homecare,
Homestay terdiri dari :
a. Per-minggu selama 5 hari perawatan, biaya Rp. 700.000,-
Jadwal perawatan 08.00-17.00 (9 jam)
b. Per-bulan selama 20 hari perawatan,
- Biaya Rp. 1.600.000,- dengan Jadwal perawatan 7 jam selama 3 shift (shift I : 07.00-14.00, shift II : 14.00-21.00, shift III : 21.00-07.00)
- Biaya Rp. 2.000.000,- dengan jadwal perawatan 08.00-17.00
Sekian, bila ada info lebih lanjut nanti akan saya kabari kembali..
Jika teman-teman membutuhkan jasa homecare, bisa hubungi saya juga looh :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar